Deniek G. Sukarya photo

Deniek G. Sukarya

Sebagai orang Bali asli, Deniek tumbuh di tengah budaya Bali yang dinamis. Tidak seperti orang bali pada umumnya, dia memilih fotografi sebagai medium untuk mengekspresi citra artistiknya. Sekarang, fotografi telah memberikan dia kepuasan yang maksimum, baik sebagai profesi maupun untuk pemenuhan kepuasan hidup.

Sebagai seorang pekerja seni yang ulet, Deniek telah menekuni fotografi selama lebih dari 36 tahun di bidang fotografi profesional untuk periklanan, laporan tahunan, potret eksekutif, industri, potret model, dokumentasi, foto wisata, pemandangan dan alam. Hasil karyanya telah dipublikasikan melalui berbagai buku, majalah, periklanan, materi promosi, poster dan kalender.

Deniek juga membeerikan berbagai seminar fotografi sebagai bagian dari tanggung jawab sosialnya bagi perkembangan fotografi di Indonesia. Dia juga menulis beragam topik artikel untuk berbagai penerbitan mulai dari artikel widata, budaya dan alam sampai tulisan tip dan teknik tentang berbagai aspek fotografi.

Dewasa ini, kwrya foto terbaik Deniek telah dikoleksi beerbsgai perusahan dan kolektor dalam dan luar negri.


“Fotografi mengajarkan pada kita cara yang unik dalam melihat dunia dan sekaligus memberikan penyadaran baru akan segala keindahan yang ada di sekitar kita.”
Deniek G. Sukarya
Read more