Wahyu Sujani akrab dipanggil Kang Waway, lahir di Bandung, 2 Januari 1982. Lulusan dari FKIP Universitas Pasundan, Program Studi Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah, lulus tahun 2006.
Keseharian Kang Waway adalah mengajar di sebuah Sekolah Dasar Negeri Ciumbuleuit 3 Bandung. Kegiatan menulis novel kadang dilakukannya di luar kota yang dijadikan latar tempat dalam kisahannya.
Adapun novel-novelnya yang sudah terbit dari penerbit DIVA Press antara lain: Ketika Tuhan Jatuh Cinta the series: Ketika Tuhan Jatuh Cinta 1 & 2, Nafas Cinta Para Pendoa, Di Pintu Langit Kubersujud, Bidadari Berkalam Ilahi, Kerudung Cinta dari Langit ke Tujuh, dan Rose in The Rain (2009-2012). Novel tunggal lainnya adalah Atas Nama Cinta (2008) dan Ajari Aku Menuju ‘Arsy (2010).