“Kesenangan adalah tanda bahwa kematian mulai meraba jiwa manusia”
“Cinta manusia dalam tahap ekstrem seringkali bercampur dengan beberapa derajat kematian—kematian terhadap ego sendiri, terhadap hasrat sendiri, terhadap kesenangan-kesenangan sendiri demi kepentingan yang lain. Dan ini disebabkan cinta manusia itu sendiri merupakan pantulan dari Cinta Tuhan, yang bisa dialami hanya setelah kematian ego, dan dapat mengantarkan kepada Tuhan jiwa-jiwa mereka yang cukup beruntung untuk mengalami cinta ini.Cinta ilahiyah kadang menggunakan cinta insaniyah sebagai jembatannya. (Mayasmara)”
“Menuliskan tanda tanda zaman adalah menuliskan kegelisahan kebudayaan di tengah tengah pelbagai himpitan yang mau meniadakannya. Hanya manusia yang mau resah dan tidak mau mapan mampu menuliskannya.”
“Mimpi-mimpi kita membuktikan bahwa untuk berimajinasi-bermimpi mengenai hal-hal yang tidak terjadi-adalah kebutuhan manusia yang paling dalam.”
“Korupsi bukanlah tanda bahwa Negara kuat dan serakah. Korupsi adalah sebuah privatisasi-- tapi yang selingkuh. Kekuasaan sebagai amanat publik telah diperdagangkan sebagai milik pribadi, dan akibatnya ia hanya merepotkan, tapi tanpa kewibawaan.”
“Kamu tahu apa yang sulit, Ran? Hidup. Untuk mempertahankan hidup adalah sebuah perjuangan yang besar, sedangkan kematian, adalah hal yang paling mudah yang bisa dilakukan oleh manusia. Langkah tanpa otak. Kalau bisa, buktikan kalau kamu mampu bangkit dan bertahan.”